Indonesia merupakan negara yang kaya akan sumber daya alam khususnya minyak bumi dan gas alam. Itulah sebabnya banyak perusahaan minyak bumi di Indonesia baik itu milik negara ataupun ekspan dari luar. Penyebab ketertarikan perusahaan minyak bumi luar negeri berdatangan di Indonesia dikarenakan cadangan sumber daya alam yang melimpah. Kebutuhan minyak bumi di pasar dunia sangat tinggi, hampir setiap orang di seluruh dunia saat ini membutuhkan olahan dari minyak bumi ini.
Baca juga : Manfaat Minyak Bumi Dalam Kehidupan Sehari-hari
SKK Migas mencatat pada 30 Juni 2017, lifting minyak bumi sebesar 802.000 barel per hari. Kontribusi perusahaan minyak bumi di Indonesia didominasi oleh perusahaan asal Amerika Serikat - Chevron Pasific Indonesia dengan kontribusi sebesar 226.000 barel per hari. Sisanya perusahaan nasional juga menyumbang sekitar 14% dan beberapa kontraktor juga turut dalam kontribusi lifting minyak bumi.
Berikut 10 Daftar Perusahaan Minyak Bumi di Indonesia Dengan Produksi Terbanyak :
01 - Chevron Pasific Indonesia
Chevron Pasific Infonesia di Blok Rokan tercatat sebagai perusahaan minyak bumi dengan produksi terbanyak, yaitu sebanyak 226.000 barel per hari. Chevron Pasific Indonesia terletak di Provinsi Riau, kota Dumai.
02 - Mobil Cepu LTD
Mobil Cepu LTD yang berada di blok Cepu merupakan anak perusahaan dari Exxon Mobil Corporation. Mobil Cepu LTD menjadi kontraktor yang bekerjasama dengan Pertamina EP Cepu. Mobil Cepu LTD memproduksi sebanyak 199.800 barel per hari.
03 - PT Pertamina EP
Pertamina merupakan BUMN ( Badan Usaha Milik Negara ) yang merupakan aset negara. Pertamina EP mempunyai 5 aset di Indonesia.
- Aset 1 - Rantau Field, Lirik Field, Pangkalan Susu Field, Ramba Field dan Jambi Field
- Aset 2 - Pendopo Field, Prabumulih Field, Adera Field dan Limau Field
- Aset 3 - Jatibarang Field, Subang Field dan Tambun Field
- Aset 4 - Cepu Field, Matindok Field dan Poleng Field
- Aset 5 - Bunyu Filed, Sangatta Field, Sangasanga Field, Tanjung Field, Papua Field dan Tarakan Field
Dari kelima aset tersebut Pertamina EP memproduksi sebanyak 78.900 barel per hari
04 - Total E&P Indonesie / PHM
Total E&P Indonesie (TEPI) beroperasional di Blok Mahakam, Kalimantan Timur. TEPI merupakan perusahaan minyak bumi berskala internasional yang berdiri sudah lama di Indonesia. Dengan berdiri di Indonesia sejak tahun 1968, TEPI mempunyai pengalaman yang banyak tentang letak geografis Indonesia. Tepi memproduksi sebanyak 55.100 barel per hari
05 - PHE ONWJ
Pertamina Hulu Energy ONWJ (PHE ONWJ) merupakan peralihan perusahaan dari BP West Java ke Pertamina. Dengan dukungan dari Pertamina, PHE ONWJ menjadi kontributor minyak bumi yang cukup baik. PHE ONWJ memproduksi minyak bumi sebanyak 33.400 barel per hari
06 - CNOOC SES LTD / PHE
China National Offshore Oil Corporation - South East Sumatra (CNOOC SES) LTD mempunyai kontrak kerjasama dengan SKK Migas untuk melakukan pengeboran minyak bumi di Lapangan Manik, South East Sumatera Blok dengan produksi 30.600 barek per hari
07 - Medco Energi
Medco Energi merupakan perusahaan minyak bumi berskala international. Medco Energi memiliki 6 blok pengeboran di Indonesia. Saat ini yang paling menghasilkan adalah South Natuna Sea Block B. Di blok ini Medco Energi memproduksi sebanyak 18.400 barel per hari
08 - Chevron Indonesia / PHI
Chevron Indonesia merupakan cabang dari Chevron Pasific Indonesia. Chevron Indonesia beroperasi di Block East Kalimantan dengan memproduksi sebanyak 18.200 barel per hari
09 - PC Ketapang II LTD
PC Ketapang II LTD merupakan anak perusahaan PETRONAS, perusahaan minyak bumi ini bertempatkan di Cilandak. Dengan memproduksi sebanyak 17.600 barel per hari menjadikan PC Ketapang II LTD menjadi 10 perusahaan dengan produksi minyak bumi terbanyak di Indonesia.
10 - VICO Indonesia
Virginia Indonesia Company (VICO) merupakan perusahaan asing yang ditunjuk untuk melakukan pengeboran minyak bumi di Indonesia. VICO memproduksi blok Sanga-sanga dan memproduksi sebanyak 14,400 barel per hari.
Dari 10 daftar perusahaan minyak bumi di Indonesia dengan produksi terbanyak diatas, hanya 2 perusahaan milik negara yang mampu mendominasi produktifitas minyak bumi terbanyak yaitu Pertamina EP dan PHE ONWJ. Semoga pemerintah bisa memaksimalkan sumber daya alam baik apapun itu dengan mengolah sendiri sehingga bisa dinikmati oleh bangsa dan negara sendiri.